Surat Maryam Sangat Disarankan Dibaca Oleh Ibu Hamil
Portalislam.com - Surat Maryam menjadi salah satu ayat Alquran yang disarankan untuk dibaca terutama bagi Ibu Hamil. Beberapa orang percaya dengan rutin mengamalkannya nanti anak perempuannya berparas cantik.
Bila membacanya secara menyeluruh, Anda bisa mengerti mengenai kisah Ibu dari Nabi Isa AS ini. Konon katanya beliau dulu dikenal sebagai salah sat wanita suci, sehingga kisahnya harus diketahui.
Keutamaan Membaca Surat Maryam untuk Ibu Hamil
Surat yang terdiri dari 98 ayat ini diturunkan semuanya di Makkah. Seluruhnya menceritakan tentang seorang perempuan yang hamil tanpa pernah tersentuh oleh lelaki sama sekali.
Inilah alasan ayat suci ini dinamakan seperti nama Ibu Nabi Isa. Dalam kisahnya, Maryam harus menghadapi berbagai macam ujian berat. Terutama perkataan dari orang lain sekaligus perlakuan kepadanya tentang statusnya.
Karena perjuangan, kesabaran, dan keimanan dari wanita suci inilah beberapa orang menyarankan untuk membacanya. Ada beberapa keutamaan bisa dirasakan langsung oleh para pembaca seperti di bawah ini
1. Memberikan ketenangan batin
Sosok Maryam ini diceritakan secara detail, jadi Anda bisa paham bagaimana dirinya, situasinya pada waktu itu. Dengan mengetahui bagaimana kisahnya memberikan kekuatan tersendiri serta rasa syukur.
Ketenangan ini memang sangat penting bagi ibu hamil. Memang selama mengandung berbagai ketakutan dan pikiran buruk seakan menjadi satu dan memberikan rasa ketakutan luar biasa bahkan sampai proses persalinan.
Kalau kondisinya dibiarkan begitu saja, tidak akan bagus bagi ibu dan calon bayi. Maka dari itu, dengan rutin membaca sekaligus artinya akan memberikan kekuatan tambahan hingga akhir.
Ketika ketenangan sudah terbentuk, Ibu bisa nyaman menjalani hari-hari dan menunggu kelahiran. Rasa tenang inilah yang nantinya menjadi jalan apakah bayi keluar normal atau memang risiko.
Cobalah saat membacanya jangan hanya terfokus pada ayat Al-qur’an hanya saja. Tetapi cobalah juga fokus pada artinya agar keutamaannya benar-benar dipahami dan merasuk ke dalam hati.
2. Bagian dari ikhtiar
Membaca Surat Maryam merupakan bagian dari ikhtiar seorang ibu hamil kepada Allah. Karena, sejatinya, pada saat seperti ini mereka berada dalam posisi lemah, tetapi harus kuat demi calon buah hati. Bentuk ikhtiar ini juga tersampaikan dalam ayat 4 sampai 5 yang bunyinya seperti ini:
قَالَ رَبِّ إِنِّى وَهَنَ ٱلْعَظْمُ مِنِّى وَٱشْتَعَلَ ٱلرَّأْسُ شَيْبًا وَلَمْ أَكُنۢ بِدُعَآئِكَ رَبِّ شَقِيًّا
Artinya: Ia berkata “Ya Tuhanku, sesungguhnya tulangku telah lemah dan kepalaku telah ditumbuhi uban, dan aku belum pernah kecewa dalam berdoa kepada Engkau, ya Tuhanku.”
Dari sini Anda bisa memaknai bahwa, pada waktu itu Ibunda Nabi Isa Meminta kekuatan kepada Allah. Dia menyadari tentang kelemahannya, maka dari itu dengan berdoa harapannya diberikan kekuatan.
Amalan ini pula yang akan membawa Anda untuk tetap kuat dalam menjalani kehamilan. Walau ada begitu banyak badai datang, namun dengan izin Allah menjadi mudah menjalaninya.
3. Berdoa agar anak menjadi sholeh
Dalam surat ini tepatnya pada ayat ke 14, ada sebuah dia terselipkan untuk anak agar menjadi sholeh, begini bunyinya
وَبَرًّۢا بِوَٰلِدَيْهِ وَلَمْ يَكُن جَبَّارًا عَصِيًّا
Artinya: Dan sangat berbakti kepada kedua orang tuanya dan dia bukan orang yang sombong bukan pula orang yang durhaka.
Dengan rajin membacanya, merupakan bentuk harapan doa agar buah hai nantinya lahir dan tumbuh jadi orang baik. Bukan sombong terlebih berani dan sampai durhaka terhadap orang tua.
Rutin di baca setidaknya satu kali sehari, untuk waktunya bebas kapan saja. Karena dengan izin Allan melalui Surat Maryam semua keutamaannya bisa Anda dapatkan dan rasakan langsung.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow