Tafsir

Tafsir

Portal Islam

Apr 30, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang

Isi Kandungan Surat Asy-Syu’ara Beserta Keutamaannya

Asy-Syu’ara

Portalislam.com – Surat Asy-Syu’ara mempunyai jumlah ayat 227 dan termasuk golongan Makkiyah sebab turun di Mekah. Surat tersebut punya arti yakni musyawarah dan disebut juga sebagai penyair diambil dari ayat ke-224.

Hal dalam surat ke-26 dalam Al-Quran ini Allah secara khusus menceritakan mengenai sifat serta kedudukan dari para penyair. Di mana sangat jauh berbeda dengan para Rasul Allah.

Karena diikuti oleh orang-orang sesat serta suka membolak-balikan fakta yang ada. Selain itu juga tidak memiliki pendirian, perbuatannya tidak sesuai dengan ucapannya, dan sifat-sifat itu tidak ada pada Rasul.

Isi Kandungan Surah Asy-Syu’ara

Karena itulah tidak pantas apabila menyebut Nabi Muhammad sebagai penyair, sementara Al-Quran merupakan wahyu dari Allah. Berikut pokok kandungan dari surat ke-26 dalam Quran yang baiknya Anda ketahui.

Pertama ialah keimanan yakni jaminan Allah akan memberikan kemenangan atas perjuangan para Rasul serta keselamatannya. Al-Quran ialah wahyu yang diturunkan ke bumi melalui Malaikat Jibril, jadi wajib menyembah Allah.

Selain itu pokok isi kedua yakni mengenai hukum, di mana merupakan keharusan dalam memenuhi takaran serta timbangan. Adapun larangan merubah syair yang isinya cacian, penghinaan, atau kebohongan kepada orang.

Isi kandungan surat Asy-Syu’ara berikutnya ialah menceritakan mengenai kisah para nabi. Misalnya Nabi Musa dan Firaun, Ibrahim, Nuh, Saleh, Hud, Luth, dan Syu’aib yang semuanya dengan kaumnya.

Pokok isi lainnya mengenai kemusnahan sebuah kaum dikarenakan meninggalkan semua petunjuk agama. Selain itu petunjuk dari aneka jenis tumbuhan serta perubahan yang menjadi bukti keberadaan Sang Pencipta.

Berisi pula petunjuk Allah mengenai pemimpin yang lemah lembut kepada para pengikutnya. Turunnya Al-Quran berbahasa arab juga sudah diungkapkan dalam kitab suci terdahulu.

Memang sebagian besar dari surat ini menceritakan mengenai kisah para Nabi beserta umatnya sendiri-sendiri. Di mana para nabi harus menderita dan melihat permusuhan kaumnya, meskipun akhirnya memperoleh kemenangan.

Sebab lawan yang dihadapi hancur. Kisah tersebut dikisahkan Allah agar Nabi Muhammad SAW dan kaum muslim terhibur, sebab nantinya akan memperoleh kemenangan seperti Rasul pada jaman dulu.

Beberapa Keutamaan Membaca Surah Asy-Syu’ara

Ada juga beberapa keutamaan dari membaca surat Asy-Syu’ara, di mana bisa memberikan kebaikan untuk pembaca. Bahkan punya manfaat hilangkan rasa takut, berikut keutamaan dan khasiatnya:

1.      Al-Ma’in

Surah ini termasuk sebagai satu hal yang berharga dan diturunkan Allah untuk Nabi Muhammad SAW. Sebab digunakan untuk pengganti Zabur.

2.      Mendapat 10 kebaikan orang mukimin

Jika Anda membaca surah ini, maka akan memperoleh 10 kebaikan orang mukmin baik laki-laki atau perempuan. Ketika dibaca saat subuh, maka seperti membaca semua kitab yang pernah Allah turunkan.

3.      Menghilangkan rasa takut

Apabila Anda membaca surat ini tepatnya ayat ke-10, maka dapat menghilangkan perasaan takut. Di mana ketakutan tersebut dalam beragam hal, misal dzalim atau ancaman, maka berdoalah dengan ayat ini.

وَاِذۡ نَادٰى رَبُّكَ مُوۡسٰۤى اَنِ ائۡتِ الۡقَوۡمَ الظّٰلِمِيۡنَۙ

Artinya: ‘Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu menyeru Musa (dengan firman-Nya),“datanglah kaum yang zhalim itu,” (QS Asy-Syuraa:10)

4.      Menghilangkan lelah

Seseorang yang sedang merasakan lelah sehabis bekerja, maka sebaiknya berdoa membaca surat Asy-Syu’ara ayat 78-79. Dengan demikian, atas izin Tuhan badan Anda kembali segar.

الَّذِي خَلَقَنِي فَهُوَ يَهْدِينِ . وَالَّذِي هُوَ يُطْعِمُنِي وَيَسْقِينِ

Artinya: (yaitu) Yang telah menciptakan aku, maka Dia yang memberi petunjuk kepadaku. Dan Yang memberi makan dan minum kepadaku (QS Asy-Syuraa:78-79)

5.      Terkena racun hewan buas

Apabila Anda terkena gigitan hewan buas, maka selain pergi menemui dokter untuk periksa, bisa berdoa dengan membaca surat ini ayat ke-130. Proses penyembuhan bisa lebih cepat.

وَاِذَا بَطَشۡتُمۡ بَطَشۡتُمۡ جَبَّارِيۡنَۚ‏

 

Artinya : “Dan apabila Kamu menyiksa, maka Kamu lakukan secara kejam dan bengis” (QS Asy-Syuraa:130)

Surah yang mempunyai arti penyair ini memang menunjukkan kepada umat muslim agar selalu menjaga kebersihan hatinya. Di mana menunjukkan kisah kaum yang tidak mengikuti Nabi Allah.

Ada banyak keuntungan apabila Anda membaca surat ke-26 dalam Al-Quran ini. Apalagi dengan mengetahui isi pokok dan keutamaan surat Asy-Syu’ara tersebut memberikan banyak manfaat kepada pembacanya.

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here